Tips Rumah Aman Saat ditinggal Pergi Keluar Kota 

Diposting pada 25 January 2023

Rumah aman  -  Rumah yang nyaman harus didukung dengan keamanan yang berlapis. Supaya aset di dalam rumah aman dari pencurian dan hal negatif lainnya.

Sejak pertama memutuskan untuk beli rumah, memang keamanan harus dicek terlebih dahulu. Pastikan kompleks perumahan dijaga oleh satpam selama 24 jam. 

Fungsi satpam ini tidak hanya menjaga lingkungan perumahan. Akan tetapi berfungsi pula sebagai lokasi penitipan barang kiriman ketika penghuni rumah sedang berada di luar. Jadi satpam sangat membantu penghuni rumah.

Di sisi lain, saat Anda bepergian keluar kota dalam jangka waktu yang lama rumah juga tetap aman. Jadi saat beli rumah pertimbangkan kualitas unit serta keamanannya. 

Selain tersedia satpam yang jaga klaster rumah, pastikan juga lingkungan rumah aman dari risiko bencana. Seperti bencana banjir dan tanah longsor.  Saat beli rumah pastikan lingkungan perumahan jauh dari sungai serta tidak ada histori tanah longsor. 

Dengan memilih rumah yang aman maka kenyamanan bakal didapat. Hidup bareng keluarga jadi lebih  menyenangkan dan tidak khawatir akan kondisi rumah. 

Untuk menjamin keamanan rumah, tidak ada salahnya juga untuk meningkatkan keamanan secara mandiri. Supaya rumah lebih aman.  Ketika rumah ditinggal bepergian keluar kota dalam jangka panjang, tetap aman. 

Nah berikut tips agar rumah aman saat ditinggal pergi keluar kota

Memasang CCTV real time

Cara pertama untuk meningkatkan keamanan rumah adalah memasang CCTV real time. CCTV yang hasil rekamannya bisa dilihat dari aplikasi ponsel pintar. 

Anda bisa membeli CCTV real time ini di toko online dengan harga yang terjangkau. Namun jika ingin praktis, langsung saja sewa tenaga yang ahli dalam pemasangan CCTV pintar. 

Setelah dipasang, Anda bisa melihat kondisi rumah lewat aplikasi ponsel pintar. Jadi rumah akan lebih aman.  Meskipun sedang di luar kota Anda tetap bisa mengawasi kondisi rumah.

Memasang lampu otomatis

Saat sedang di luar kota biasanya muncul rasa khawatir tentang kondisi rumah. Karena rumah sedang tidak dihuni sehingga tidak ada yang menyalakan atau mematikan lampu.

Nah supaya rumah terlihat ada penghuninya biasanya lampu dinyalakan terus. Hal ini bisa mendorong pemborosan penggunaan listrik.  Alhasil tagihan listrik bakal membengkak. 

Solusi atas masalah ini adalah memasang lampu otomatis. Lampu yang bisa dikontrol lewat aplikasi di ponsel pintar.

Anda bisa mengatur jam lampu mati pada pukul 5 pagi. Sementara lampu akan hidup pada pukul 5 sore. Dengan memasang bola lampu otomatis maka rumah lebih aman. Kemudian tagihan listrik juga lebih murah.

Hadirnya teknologi ini memang wajib dimanfaatkan supaya rumah lebih aman. Toh biaya beli lampu otomatis tidak terlalu besar. 

Memasang teralis

Teralis merupakan kerangka besi yang didesain lebih estetik. Teralis dipasang pada beberapa bagian rumah. Seperti dibalik pintu atau jendela. 

Fungsi teralis ini tidak hanya sekedar hiasan supaya estetika rumah lebih indah. Lebih jauh lagi, teralis dapat berfungsi meminimalkan risiko rumah dibobol maling.

Bahan teralis yang dari besi akan membuat maling susah membobol rumah. Baik dari pintu depan, belakang, atau jendela. Jadi rumah lebih aman.  Meskipun rumah ditinggal keluar kota semuanya  tetap terkendali. Tidak perlu khawatir rumah dibobol maling. 

Tips biar rumah aman meskipun ditinggal pergi keluar kota ini bisa dipraktikkan sekarang juga. Untuk pembelian rumah murah dan berkualitas hubungi agen properti digital Prime360. (AS)

ImgWaNow